Jumat, 11 Januari 2013

ikan hias

             Memelihara ikan merupakan hobi yang sangat menyenangkan. Bagi Anda yang gemar dengan ikan hias, ada cara budidaya ikan hias yang bisa Anda pelajari di sini. Dengan memahami berbagai cara budidaya ini, mungkin saja hobi Anda bisa memberikan penghasilan yang lebih dari hasil budidaya tersebut.

Ikan adalah salah satu hewan yang unik dan menarik. Namun sayangnya memelihara ikan tidaklah mudah, apalagi bagi Anda yang ingin membudidayakannya. Ada banyak cara budidaya ikan hias yang harus Anda kuasai supaya ikan hias yang Anda pelihara tidak mati. Banyak faktor yang menentukan berhasil atau tidaknya budidaya yang Anda lakukan.

Mengenal Karakteristik Ikan Hias


Ada banyak ikan hias yang bisa Anda budidayakan. Anda harus mengetahui jenis ikan hias ini dan karakternya masing-masing. Dengan pengetahuan yang cukup, Anda akan bisa meraih keberhasilan dalam budidaya ini. Anda harus mempelajari cara budidaya ikan hias ini sebelum terjun menekuninya.

Hal pertama yang harus Anda pahami adalah jenis ikan hias. Jenis ikan hias pada dasarnya terbagi menjadi dua, yaitu ikan hias air laut dan ikan hias air tawar. Mengenal habitat hidup ikan hias ini merupakan modal awal kita untuk lebih mengenal cara hidup ikan-ikan tersebut. Semakin mengenal kondisi menyeluruh ini memberikan gambaran bagi Anda cara budidaya ikan hias yang bersangkutan.

Setelah mengetahui tempat hidup masing-masing ikan hias, Anda juga wajib mengetahui jenis makanan makhluk cantik tersebut. Ada ikan hias yang makanannya mudah didapatkan, namun ada pula ikan yang makanannya sulit Anda peroleh. Untuk itu tentukanlah dahulu jenis ikan yang tepat yang akan Anda budidayakan supaya Anda tidak kesulitan saat menjalankannya nanti.

Hal yang Harus Diperhatikan dalam Budidaya Ikan

Kebersihan adalah hal penting yang harus Anda perhatikan. Jika Anda memelihara ikan hias di dalam akuarium, maka Anda harus melakukan pengurasan air dalam akuarium secara berkala. Sisa-sisa makanan dan kotoran buangan dari ikan menjadi sumber utama kotornya air. Semakin kotor air, ikan akan menjadi mudah terkena penyakit. Oleh karena itu pengurasan mutlak dilakukan sebelum air menjadi kotor.

Hal ini tidak jauh berbeda jika Anda memelihara ikan hias di dalam kolam. Pengurasan berkala wajib dilakukan. Selain itu, Anda juga disarankan untuk menyikat kolam supaya kolam bersih dari berbagai bakteri yang menempel di dasar kolam.

Ada ikan hias yang dapat digabungkan dan ada juga yang tidak dapat Anda gabungkan. Sebagai contoh ikan cupang hias. Anda harus berhati-hati jika menggabungkan ikan ini dalam satu tempat karena ikan cupang memiliki insting untuk saling menyerang.

Cara budidaya ikan hias lain yang juga harus Anda pelajari adalah cara untuk mengawinkan ikan hias. Budidaya dapat berlangsung dengan sukses saat Anda sudah dapat mengerti sampai pada tahap ini. Proses pengawinan yang berhasil akan memberikan banyak calon ikan hias baru nantinya.

Memang cukup sulit dalam memelihara dan membudidayakan ikan hias. Namun jika cara budidaya ikan hias sudah Anda kuasai, saya yakin budidaya ikan hias yang Anda lakukan bisa berhasil. Yang penting adalah ketelatenan dalam merawat dan memberi makan ikan hias Anda.




 contoh salah satu ikan hias

Tidak ada komentar:

Posting Komentar